Jakarta, Motoris – Mobil nasional (mobnas) listrik kedua Malaysia segera dirilis oleh sang pemain Proton. Namanya kemungkinan eMas 5 yang berbasis Geely Xingxuan, seperti dilansir paultan.org, Minggu (5/1/2024).
Geely adalah mitra strategis Proton di proyek mobil listrik baterai (BEV). Belum lama ini, Proton merilis BEV pertama, eMas 7.
CEO Proton Dr Li Chunrong memastikan pihaknya merilis model BEV baru tahun 2025. Namun, dia belum menyebut jati dirinya.
Spekulasi pun berembus bahwa pabrikan mobnas itu akan melepas eMas5 yang berjenis hatchback dengan harga lebih murah dari pendahulunya, sehingga cocok untuk pasar besar. Target mobil ini adalah barang serupa dari Perodua yang belum lama ini melepas konsep eMO-II.
Di sisi lain, September 2024, dealer Proton di Malaysia melihat sosok Xingyuan ketika berkunjung ke Cina. Ini alasan kuat rumor eMas 5 berbasis mobil tersebut.
“Sekarang tinggal berapa harga jual mobil ini. Sebagai info, eMas 7 dijual mulai dari 105.800 ringgit (Rp 370 juta),” tulis media itu.
Paultan memprediksi harga jual eMas 5 kemungkinan di bawah 100 ribu ringgit alias Rp 300 juta kecil. Syaratnya, mobil ini harus dirakit di Malaysia, dibandingkan dengan eMas 7 yang masuk diimpor utuh dari Cina. (gbr)